Hadiri Rapat Pleno Terbuka KPU, Bawaslu Apresiasi KPU dan Partai Politik
|
Ahmad Ismail, Anggota Bawaslu Kabupaten Sinjai menghadiri Rapat Pleno Terbuka Hasil verifikasi Faktual Perbaikan kepengurusan dan keanggotaan Partai Politik pada pemilihan Umum 2024, Kamis (08/12/2022)\n\n\n\nSinjai, Badan Pengawas Pemilihan umum (Bawaslu) Kabupaten Sinjai – Anggota Bawaslu Kabupaten Sinjai menghadiri Rapat Pleno Terbuka Hasil Verifikasi Faktual Perbaikan Kepengurusan dan Keanggotaan Partai Politik pada Pemilu Tahun 2024, di aula kantor KPU Sinjai, Kamis (08/12/2022).
\n\n\n\n
Dalam pemaparannya, mengungkapkan bahwa tahapan verifikasi faktual ini ada banyak kendala dan rintangan yang dihadapi namun itu tidak menjadi masalah berarti, sebab adanya komunikasi yang baik di antara kita, baik itu penyelenggara ataupun partai Politik.
Kita semua mengetahui bahwa kerja – kerja verifikasi Faktual ini sangat menguras tenaga, kami di Bawaslu dengan jumlah Personel yang sangat terbatas dan harus turun mengawasi dengan cakupan wilayah yang sangat luas mungkin ada hal-hal yang kurang berkenan, melalui Pertemuan ini kami atas nama lembaga memohon maaf atas hal – hal tersebut.
Selanjutnya Saya secara pribadi dan atas nama lembaga yaitu Bawaslu kabupaten sinjai mengucapkan terima kasih atas kerja samanya demi untuk pemilu yang lebih baik kedepan.
Saya berharap kedepannya kerja sama ini dapat terjalin lebih baik lagi, semoga pada tahapan selanjutnya tidak ada masalah dan semua berjalan lancar dan tetap bersinergi hingga seluruh proses tahapan pemilu Usai.
Hal senada juga disampaikan oleh ketua KPU Sinjai Muhammad Naim, hasil dari perjalanan verifikasi Faktual merupakan rangkaian cerita yang sangat menarik dimana teman dari verifikator yang turun kelapangan mendapatkan banyak pengalaman, apalagi masih ada beberapa daerah dipelosok yang belum bisa dijangkau oleh kendaraan sehingga kawan -kawan kami menempuhnya dengan berjalan kaki dengan Jarak tempuh yang jauh, tutupnya.
\n\n\n\n
Hadir pada kegiatan tersebut ketua dan anggota KPU Sinjai, Anggota Bawaslu kabupaten Sinjai Ahmad Ismail beserta ketua partai politik.
Editor : Humas Bawaslu Kabupaten Sinjai
Penulis : Humas Bawaslu Kabupaten Sinjai
Foto : Humas Bawaslu Kabupaten Sinjai