Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kabupaten Sinjai Lakukan Uji Petik Pemutakhiran Daftar Pemilih Berkelanjutan di Dua Lokasi

#

Sinjai — Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Sinjai kembali melaksanakan kegiatan uji petik Pemutakhiran Daftar Pemilih Berkelanjutan (PDPB) sebagai bentuk pengawasan secara langsung terhadap proses pembaruan data pemilih. Uji petik dilakukan di dua lokasi, yakni Kantor Desa Tongke-Tongke, Kecamatan Sinjai Timur, dan Kantor Kelurahan Alehanuae, Kecamatan Sinjai Utara, Jumat (14/11/2025).

#
#

Pelaksanaan uji petik ini dilakukan oleh Anggota Bawaslu Kabupaten Sinjai, Muhammad Naim bersama staf sekretariat. Dalam prosesnya, tim melakukan penelusuran administrasi, pemeriksaan data pemilih, serta memastikan pemutakhiran berjalan sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Bawaslu juga berkoordinasi dengan aparat desa dan kelurahan untuk memverifikasi informasi terkait pemilih baru, pemilih yang berpindah domisili, serta pemilih yang sudah tidak memenuhi syarat.

Melalui kegiatan ini, Bawaslu Sinjai ingin memastikan bahwa proses pemutakhiran daftar pemilih dilakukan secara akurat, transparan, dan dapat dipertanggungjawabkan. Keakuratan data pemilih dianggap sebagai salah satu elemen penting dalam menjamin terselenggaranya Pemilu dan Pemilihan yang berintegritas.

#

Bawaslu Kabupaten Sinjai menegaskan bahwa uji petik akan terus dilakukan secara berkala di wilayah-wilayah lainnya sebagai bagian dari komitmen untuk menjaga kualitas pemutakhiran data pemilih dan memastikan hak pilih masyarakat tetap terlindungi.

Humas Bawaslu Sinjai