Apel Siaga Pemilihan Serentak 2024, Ketua Bawaslu Sulsel : Karakter Bugis Makassar "Getteng Lempu Ri Ada Tongeng" Perlu Diinternalisasi
|
Makassar - Bawaslu Kabupaten Sinjai bersama jajaran panwaslu kecamatan se-kabupaten Sinjai mengikuti Apel Siaga Pilkada Damai 2024 yang diselenggarakan oleh Bawaslu Provinsi Sulawesi Selatan di Taman Pakui Sayang, Makassar Minggu (11/08/ 2024).
Apel Siaga Pilkada Damai 2024 merupakan wujud kesiapan Bawaslu Provinsi Sulawesi Selatan bersama seluruh jajarannya hingga ke tingkat Pengawas Kelurahan/Desa dalam mengawal tahapan penyelenggaraan Pemilihan serentak tahun 2024 Ketua Bawaslu Provinsi Sulawesi Selatan, Mardiana Rusli mengingatkan pentingnya menjadi Penwaslu yang memiliki karakter sebagaimana karakter masyarakat Sulsel yakni getteng lempu ada tongeng. "Sebagai warga Sulawesi Selatan kita juga harus menginternalisasi wacana malempu, warani na magetteng artinya kita harus jujur dan berpegang teguh pada pendirian".
Tak hanya itu, Ketua Bawaslu Provinsi Sulawesi Selatan juga menekankan kepada seluruh jajaran penwaslu kab/kota sampai tingkat kecamatan agar memiliki kompetensi dalam menjalankan tugas di wilayah kerja masing-masing.
"Kita perlu memiliki kompetensi yang nantinya akan berdampak secara kelembagaan. Oleh karena itu kami harapkan bimtek-bimtek yang dijalankan panwas di daerah itu dimaksimalkan".
"Komunikasi interprosonal antar lembaga mesti kita juga kita kuatkan serta Komunikasi dengan media sebagai jembatan untuk memberikan informasi kepada publik. Ujar Ketua Bawaslu Provinsi Sulsel".
Acara ini dihadiri oleh berbagai tamu undangan, termasuk perwakilan dari partai politik, OPD, dan pengawas pemilu yang beroperasi di Provinsi Sulawesi Selatan.
Penulis : Syawal Bottae